Assalamu'alaikum teman-teman. Kali ini teteh share cemilan simpel yang berbahan utama kentang. Cemilan Pompom Potato ini sangat simpel, enak, dan menarik penampilannya. Resep ini bisa kalian jadikan cemilan untuk sikecil atau bisa kalian jual. Yuk simak resep dan cara membuatnya!
Bahan-bahan pompom potato
- 500 gr kentang, kupas, kukus, haluskan.
- 70 gr keju, diparut
- 1 bungkus susu bubuk
- 2 sdm tepung maizena ( teteh pake 3 sdm karena kentangnya banyak mengandung air )
- 1/4 sdt lada bubuk
- 1/4 sdt garam
Resep yang mungkin kalian sukai :
Cara membuat pompom potato :
- Pertama kita kupas, potong, dan cuci bersih kentang terlebih dahulu.
- Haluskan dan campurkan kentang bersama susu bubuk, tepung maizena, lada bubuk, garam, dan keju yang diparut. Haluskan dan campurkan hingga semua bahan tercampur rata. Tambahkan lagi maizena jika adonan masih terlalu lembek. Disini aku haluskan dengan chopper.
- Kemudian bulirkan ke tepung roti hingga tercampur rata. Lakukan sambil sedikit ditekan supaya tepungnya menempel.
- Tusuk pompom potato dengan tusukan es krim. Kemudian simpan dikulkas minimal 1 jam supaya lebih menempel.
Mudahkan cara membuatnya? Untuk resep dan cara lengkap membuat pompom kentang juga bisa kalian lihat melalui video ini
Terimakasih sudah mampir. Semoga resep ini bermanfaat.
#pompompotato #pompom #kentang
0 komentar:
Posting Komentar