RESEP MARTABAKE, PANCAKE LIPAT ALA MARTABAK YANG LEMBUT LUAR DALAM

    Kali ini aku mau buat pancake tapi anti maenstream. Pancake ini di beri topping kemudian dilipat seperti martabak, untu itu dinamakan martabake. Kalian wajib banget cobain ini. Simak resep dan cara membuat martabake disini

Bahan-bahan martabake/pancake lipat :
  • 60 gr tepung terigu protein sedang
  • 10 gr baking powder
  • 4 butir telur
  • 2 buah kuning telur
  • 40 gr fresh milk
  • 4 gr vanila extract / 1 sdt pasta vanila
  • 2 gr garam / 1/2 sdt garam
  • 80 gr gula halus
  • 10 gr emulsifier
  • 10 gr susu bubuk
Topping martabake/pancake lipat :
  • 100 gr whipping cream
  • kacang tanah panggang
  • keju cheddar
  • Ceres Meises Classic
  • Kental manis
Resep yang mungkin kalian suka:

Cara membuat martabake/pancake lipat :
- Campur semua bahan pancake menjadi satu dan kocok dengan kecepatan tinggi hingga mengembang.

- Panaskan teflon dengan api kecil dan oles sedikit mentega atau margarin diatasnya.
- Setelah sudah cukup panas, tuang adonan sekitar satu sendok sayur dengan membentuk lingkaran. Tutup teflonnya dan masak hingga bagian bawahnya berwarna kecoklatan.
- Buka dan balik pancake. Oles mentega dibagian yang sudah berwarna kecoklatan. Panggang kembali hingga matang.
- Angkat dan dinginkan 
- Beri topping whipping cream, meises, kacang, keju parut dan susu kental manis
- Lipat adonan seperti martabak.

    Teksturnya lembut dan cukup mengenyangkan. Perpaduan aneka topping yang menjadi satu membuat pancake ini jadi makin enak. Untuk lebih jelasnya, kalian bisa lihat video ini:

Terimakasih sudah mampir, semoga resepnya bermanfaat


0 komentar:

Posting Komentar