Hai teman teman Asalamalaikum, kali ini teteh akan share resep mudah kue kelapa, Ini cocok untuk kue lebaran lho. Cara membuatnya gampang banget, rasanya gurih, renyah dan enak banget pasti keluarga suka . Penasaran bagaimana cara membuatnya? Langsung simak aja yuk.
Bahan-bahan Kue Kelapa
- 150 gr Kelapa Parut
- 100 gr Margarin
- 100 gr gula Halus
- 1 Butir Kuning Telur
- 125 gr Terigu
- 30 gr Maizena
- 30 gr Susu Bubuk
- 1\2 sdt Vanilli Bubuk
- 2 sdm Susu Cair
Resep yang mungkin kalian suka :
- Sangat Praktis Membuat Cookies ini , Resep kue kering tanpa oven
- HANYA PAKE TEFLON BISA BIKIN PUTRI SALJU OREO SIMPEL | RESEP KUE KERING 2020
- Semua Orang Bisa Buat, Hanya Semprotkan Adonan, Kamu Bisa Buat Kue Kering Renyah
Cara Membuat :
- Pertama siapkan kelapa parut, lalu sangrai hingga kadar airnya menyusut atau sampai kering.
- Selanjutnya siapkan margarin dan gula halus, lalu mixer hingga mengembang dan berwarna putih.- Setelah mengembang dan berwarna putih, selanjutnya masukan kuning telur lalu mixer hingga tercampur rata.
- Selanjutnya masukkan tepung terigu, tepung maizena dan susu bubuk. Lalu aduk rata, hingga tercampur rata.
- Masukkan susu cair , lalu ulen hingga kalis. - Selanjutnya cetak adonan bulat pipih - Susun di atas loyang yang sudah di oles tipis margarin lalu tusuk-tusuk bagian atas cookies. - Selanjutnya oven selama 20 menit pada suhu 150 derajat.
- Jika sudah matang, dinginkan di cooling rack sebelum dimasukkan ke dalam toples. Gimana teman-teman? Tertarik untuk membuatnya? Jangan lupa coba di rumah ya. Semoga berhasil, jika kalian ingin lebih jelas kalian bisa lihat video dibawah ini. Terimakasih, wassalamualaikum .
0 komentar:
Posting Komentar