RESEP MOLEN YANG KRIUK DILUAR, LEMBUT DIDALAM! KAMU BAKAL KETAGIHAN

Assalamualaikum tean-teman. Apa kabar? Semoga kita semua selalu di beri kesehatan teman-teman. Oh ya, kali ini teteh mau share resep Pisang Molen yang kriuk di luar tapi lembut di dalam. Kalian harus coba resep yang satu ini ya temna-teman, karena selain rasanya yang enak cara buatnya juga mudah banget, dan keluarga di rumah pasti suka. Langsung aja simak resep berikut ya teman-teman.

Bahan-bahan

- 1 sisir Pisang Nangka
- 250 gr Terigu
- 65 gr Gula Halus
- 35 gr Susu Bubuk
- 1 Butir Telur
- ½ sdt Garam
- ½ sdt Baking Powder
- 50 ml Air
- 1 sdm Margarin
- Resep ini menghasilkan sebanyak 20 pisang molen

Resep yang mungkin kalian suka 
Cara membuat 
- Siapkan terigu, kemudian tambahkan gula halus, Tambahkan Susu Bubuk, baking powder dan garam, aduk hingga merata, 
- Kemudian tuangka 1 butir telur dan air, masukkan margarin, aduk hingga semua bahan tercamur merata dan kalis 
- Kemudian tutup dan diamkan adonan selama 20 menit
- Pipihkan lalu gilas gilas adonan hingga tipis
- Lalu potong memanjang
- Potong pisang nangka menjadi 3 bagian, 
- lalu gulungkan pada adonan yang sudah dipotong tadi
- Goreng hingga pisang molen berwarna keemasan
- Setelah matang, angkat dan tiriskan 
- Pisang molen homemade siap dinikmati
Gimana teman-teman gampang bangetkan? Jangan lupa coba di rumah ya, semoga bermanfaat. Untuk resep lebih jelasnya kalian bisa lihat video di bawah ini. Terimakasih teman-teman. Wassalamualaikum . 

0 komentar:

Posting Komentar