Kali ini teteh bikin sosis solo nih. - Sosis solo adalah kue yang mirip risol tetapi kulitnya lebih tipis. Kulit sosis solo terbuat dari telur dan terigu. Cara membuat kulit sosis solo ini mirip dengan lumpia yaitu menggunakan teflon maupun wajan walik. Wajan walik adalah teflon yang biasanya dipakai untuk membuat crepe.Rasanya sosis solo yang enak, lembut dan gurih bikin ketagihan cocok banget buat dijadikan cemilan atau ide jualan.
- 350 gr dada ayam
- 750 ml air
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu bubuk
Bahan B (bumbu halus) :
50 gr Bawang merah
30 gr Bawang putih
2 gr Kemiri
20 gr Ketumbar
Bahan C:
2 sdm margarin
1 batang serai, geprek
100 gr Santan
1 sdt Garam
1/2 sdt Lada
1 1/2 sdt Kaldu bubuk
1 sdt Gula pasir
Bahan kulit :
800 ml air
100 ml santan
300 gr tepung terigu
3 sdm tepung tapioka
3 butir telur
3 sdm minyak
1 sdt garam
Pelapis :
3 butir telur+ secubit garam dan lada kocok lepas.
Resep yang mungkin kalian suka :
Cara membuat isian :
Pertama, kita mulai dengan mengolah ayam yang akan menjadi bintang di resep sosis solo kita kali ini. Rebus dada ayam dengan bumbu-bumbu yang akan membuat isian sosis solo ini tidak hanya gurih tapi juga aromatik. Teman Tehyun, siapkan dada ayam, air, daun salam, dan bumbu-bumbu lainnya untuk langkah pertama ini.
Setelah ayamnya empuk kemudian angkat dan suwir-suwir ayamnya.
Selanjutnya, kita haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri, dan ketumbar. Bumbu halus ini nantinya akan kita tumis hingga harum sebelum dicampur dengan ayam suwir, memberikan sentuhan gurih yang khas pada isian sosis solo kita.
Setelah harum masukkan suwiran ayam, seasoning, dan santan aduk rata.Masak hingga bumbu meresap. Setelah meresap, matikan api angkat Dan dinginkan.
Oke deh sekarang kita membuat kulitnya yuk. Masukkan air, santan, minyak, telur dan bahan lainnya ke dalam food processor, kocok hingga halus dan tercampur rata.
Cara membuat kulit sosis solo mirip dengan membuat crepe. Panaskan teflon, gunakan minyak secukupnya dan dadar adonan hingga tipis.
Tuangkan adonan, dadar tipis di teflon dan tunggu hingga matang.
Setelah matang, angkat dan lakukan sampai selesai. 1 resep hasilnya 40 sosis solo diameter 20 cm
Tiba saatnya mengisi dan melipat sosis solo dengan ayam suwir yang telah kita bumbui. Proses ini butuh kehati-hatian agar sosis solo terbentuk dengan baik. Gulung dengan rapi dan pastikan isian terkunci dengan baik di dalam kulit.
Tiba saatnya mengisi dan melipat sosis solo dengan ayam suwir yang telah kita bumbui. Proses ini butuh kehati-hatian agar sosis solo terbentuk dengan baik. Gulung dengan rapi dan pastikan isian terkunci dengan baik di dalam kulit.
Goreng hingga kuning keemasan Setelah matang, angkat dan tiriskan Selanjutnya sosis solo siap disajikan, atau untuk ide jualan kalian bisa kemas seperti ini
Itulah Teman Tehyun, resep sosis solo isi ayam dari teteh. Dengan langkah-langkah yang sederhana, kamu sudah bisa menghadirkan kelezatan jajanan pasar yang satu ini di rumah. Dan tidak hanya itu, jadikan ini sebagai peluang usaha. Jangan lupa, keberanian untuk mencoba adalah kunci pertama dalam menapaki jalur wirausaha. Semangat mencoba dan berjualan!
Salam hangat penuh cinta dari dapur teteh, Wassalamualaikum
wahh keliatannya enak ....
BalasHapusbanyak rekomendasi menu cemilan berbuka, kayanya aku bakal coba menu yang satu ini ...